You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Disparekraf DKI Paparkan Ekonomi Kreatif Jakarta
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Ini Jurus Jitu Disparekraf Kembangkan Ekonomi Kreatif di Jakarta

Guna mengatasi tantangan pengembangan ekonomi kreatif, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta telah menerapkan beberapa 'jurus jitu'.

Fokus pada perkembangan ekonomi dengan potensi pertumbuhan komunitas kreatif digital,

Kepala Disparekraf DKI Jakarta, Andhika Permata mengungkapkan, dalam menjawab semua tantangan pihaknya telah menyiapkan rancangan besar ekonomi kreatif di Jakarta dengan fokus pada enam hal, yaitu identitas, industri, ruang, kebijakan, edukasi dan digitalisasi.

Jakarta sebagai kota kreatif, menurut Andhika, memiliki banyak keunggulan dengan kehadiran beragam komunitas dan sebagai tempat ruang pertemuan insan kreatif. Dengan dukungan dari pihaknya, maka tantangan untuk pelaku ekonomi kreatif dapat dikerjakan dengan baik.

Disparekraf Promosi Pariwisata Jakarta Melalui Event Sail Tidore Expo 2022

“Arah kebijakan rencana besar ekonomi kreatif di Jakarta nantinya akan fokus pada perkembangan ekonomi dengan potensi pertumbuhan komunitas kreatif digital dan tradisional kota, transformasi yang mendukung komunitas kreatif dalam aktivasi dan revitalisasi ruang publik, dan merespons kebutuhan pemberdayaan masyarakat termasuk penyediaan lapangan kerja,” paparnya.

Diakui Andhika, ada beberapa tantangan yang harus dijalani industri kreatif saat ini. Di antaranya, kurangnya perluasan pasar dan penetrasi produk kreatif, hadirnya kompetitor dari luar negeri, minimnya akses permodalan, serta pengembangan SDM.

"Hal-hal inilah yang perlu kita segera carikan solusinya,” tegas Andhika, saat hadir sebagai narasumber dalam ajang Ideafest 2022 di Ruang Pulse, Jakarta Convention Center, Jumat (25/11).

Selain Andhika, hadir sebagai narasumber dalam acara bincang-bincang ini Diana Paskarina, Co Founder & COO Anantarupa; Satrya Agung, Project Lead Pop Art Jakarta; Nugraha Pratama, Travel Sketcher.

Acara bincang-bincang yang dimoderatori Vita Datau dari Dewan Komite Ekonomi Kreatif Jakarta

ini mendapat sambutan positif dari pengunjung IdeaFest 2022, terlihat dari membludaknya pengunjung saat acara berlangsung.

Perhelatan Ideafest 2022 yang diselenggarakan mulai 24 hingga 27 November ini, dimeriahkan pula dengan beragam acara menarik yang diisi oleh seniman, komunitas kreatif dan berbagai program.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik